Wednesday, 10 July 2013

Tipe Kepribadian Menurut Golongan Darah

Golongan darah manusia dibagi menjadi empat, yakni O, A, B dan AB. Berdasarkan golongan darah ini, kita dapat menilai kepribadian atau karakter seseorang. Bahkan di beberapa negara, ada orang-orang yang mempercayai golongan darah telah menentukan karir seseorang sejak ia lahir. Berikut bahasan kepribadian seseorang terkait atas golongan darahnya.

Kepribadian atau Karakter Menurut Golongan Darah Secara Umum

Berikut merupakan kerpribadian-kepribadian orang berdasar kepada golongan darah secara umumnya. Tapi hal ini tidak menentukan secara pasti kepribadian seseorang, karena setiap manusia merupakan kepribadian yang unik dan tidak dapat dinilai hanya berdasar kepada golongan darah ini. Deskripsi kepribadian berikut ini hanya dapat dijadikan referensi secara garis besar.

  1.     Golongan Darah O
  2.     Golongan Darah A
  3.     Golongan Darah B
  4.     Golongan Darah AB
  5.     Berdasarkan Kategori

Kepribadian Golongan Darah O:

Orang yang memiliki golongan darah O, mempunyai karakter atau kerpibadian yang paling fleksibel dibandingkan tipe darah lain. Hal ini menyebabkan golongan darah ini dikatakan yang paling dapat bertahan dalam keadaan apapun.

Orang bertipe golongan darah ini sering tidak memiliki keinginan kuat akan suatu tujuan, hal ini disebabkan karena ketidakjelasan tujuan mereka. Jika mereka sudah memiliki peluang/keinginan akan tujuan mereka, orang dengan golongan darah O tersebut akan berusaha meraih hal tersebut dengan memberikan semua kemampuannya.

Golongan darah O dikatakan memiliki karakter yang terbuka, energik, dan sosial tetapi mereka susah untuk menerima orang yang baru mereka kenal ke lingkup pertemenan mereka. Mereka juga suka menjadi pusat perhatian dan mereka disukai karena kejujuran dan rasa percaya diri mereka.

Tipe golongan darah O ini dianggap merupakan jenis darah yang paling baik di beberapa negara, contohnya seperti Jepang. Walaupun ada yang mengatakan bahwa golongan darah O merupakan golongan darah dengan temperamen yang sensitif, suka mengikuti orang dan tidak berpendirian, mereka juga dikatakan merupakan golongan darah yang memiliki sifat kepemimpinan paling besar.

Kepribadian Golongan Darah A:

Tipe golongan darah A jika diminta untuk melakukan suatu pekerjaan, mereka akan berusaha keras untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan rapi dan baik. Orang-orang puas dengan pekerjaan mereka karena karakter tipe golongan darah A yang tenang, sabar, bertanggung jawab dan selalu merencanakan segala sesuatunya.

Orang bertipe golongan darah A ini biasanya pemalu dan tidak suka untuk berada dalam keramaian, tetapi mereka sopan dan bertanggung jawab. Hal ini disebabkan karena mereka adalah orang yang selalu serius, cukup sensitif, dan susah untuk beradaptasi akan perubahan yang cepat.

Orang dengan tipe golongan darah A adalah orang yang perfeksionis dalam pekerjaan mereka, dan juga artistik. Mereka selalu berhati-hati dalam pekerjaan mereka agar tidak terjadi kesalahan, merencanakan segala sesuatunya sebelum melakukan sesuatu.

Kepribadian Golongan Darah B:

Tipe Golongan darah B tidak suka untuk berada dalam keadaan dimana mereka harus melakukan sesuatu yang tidak mereka lakukan atau mereka tahu mereka akan kalah. Karena hal ini, mereka selalu menjadi spesialis di pekerjaan mereka, tetapi mereka kurang dapat diajak bekerja sama.

Orang bergolongan darah B dikatakan suka menyepelekan keadaan sehingga mereka selalu santai. Mereka juga tidak suka dengan peraturan yang mengikat mereka, dan mereka selalu melakukan apa yang mereka inginkan. Walaupun mereka selalu berbicara terang-terangan tanpa memikirkan orang lain, mereka disukai oleh sifat 'blak-blakannya' ini.

Walaupun mereka kurang mempertimbangkan perasaan orang lain, mereka adalah golongan darah yang dapat dipercaya dalam sebuah relasi.

Kepribadian Golongan Darah AB:

Orang bertipe golongan darah AB dikatakan mempunyai ruang dunia mereka sendiri dan mereka tidak menyukai jika ada yang  masuk ke dalam hal tersebut. Mereka adalah golongan darah yang paling susah diprediksi dan selalu berubah-ubah tergantung atas mood mereka.

Di sisi lain, orang bertipe golongan darah AB dikatakan sangat bertanggung jawab dan mudah dipercaya. Hal ini mungkin disebabkan karena golongan darah AB yang selalu rasional dan suka menganalisa sesuatu.

Dalam relasinya, orang dengan tipe golongan darah AB ini sangat pintar dalam mekritik seseorang secara terang-terangan, hal ini dapat menyakit tapi juga membangun seseorang. Terakadang mereka berpikir mereka lebih superior di antara yang lain, tapi mereka sangat mengangumkan dalam bernegosiasi.

Golongan darah AB, dikatakan merupakan golongan darah terburuk di Jepang karena mereka suka melakukan pekerjaan mereka dalam cara mereka sendiri dan suka untuk lari dari persoalan. Bahkan dalam kelompok kerja perusahaan, orang-orang tidak suka bekerja bersama  mereka. Hal ini mungkin disebabkan karena kepribadian mereka yang susah diprediksi, tetapi jika seseorang sudah mengenal mereka lebih baik mereka adalah orang yang sangat bertanggung jawab.


Penelitian:

    Golongan Darah O - Queen Elizabeth II, Elvis Presley, Saito Hajime (Anime Samurai X)
    Golondan Darah A - Britney Spears, Jet Li, Haruno Sakura (Anime Naruto)
    Golongan Darah B - Leonardo Dicaprio, Paul McCartney, Uzumaki Naruto (Anime Naruto)
    Golongan Darah AB - Park Jin Young (JYP), Jackie Chan, Uchiha Sasuke (Anime Naruto)

Berikut merupakan penjabaran tipe kepribadian golongan darah berdasar pada beberapa kategori, hal ini juga didasarkan kepada komik golongan darah di samping yang berasal dari comic.naver.com (Bahasa Korea). Mungkin Anda tertarik untuk membaca komik ini dalam bentuk Bahasa Inggris pada http://simplebloods.tumblr.com.

 Sering terlambat pada saat janjian:

    B (terlalu santai)
    O (flamboyan)
    AB (mudah mengganti kegiatan)
    A (selalu disiplin)

Yang paling banyak menjadi direktur dan pemimpin:

    O (berjiwa kepemimpinan dan suka memecahkan masalah)
    A (tekun dan teliti)
    B (sensitif dan cepat ambil keputusan)
    AB (kreatif dan berani beresiko, tetapi sulit untuk mengerti pemikirannya)

Yang tidurnya paling nyenyak dan susah dibangunkan:

    B (tetap nyenyak walaupun ada Bencana Alam)
    AB (jika sedang kepingin, tidur adalah segalanya)
    A (tidur minimal 8 jam, sangat disiplin)
    O (baru tidur kalau memang capek dan dibutuhkan)

Yang paling panjang umur:

    O (tidak gampang stres dan memiliki antibodi yang baik)
    A (hidupnya disiplin dan teratur)
    B (mudah cari hiburan untuk menghilangkan stres)
    AB (berantakan)

Yang paling disukai untuk menjadi teman:

    O (sportif)
    A (selalu on time dan teratur)
    AB (kreatif atau penuh dengan ide)
    B (sangat moody)

Penyakit yang mudah menyerang:

    A (Stres dan pusing)
    B (lemah terhadap flu dan penyakit paru-paru)
    O (gangguan pencernaan dan mudah sakit perut)
    AB (kanker dan serangan jantung)

Walaupun memang secara umum, karakter atau keripadian seseorang tidak berbeda jauh dari penjabaran yang disebutkan di atas, namun setiap orang itu unik dan kepribadian mereka tidak dapat disamakan secara persis dengan penjabaran di atas. Ini disebabkan oleh berbagai faktor yang mempengaruhi setiap orang, yakni keluarga, pertemanan, masyarakat sekitar, dan sosialnya.

Mana yang lebih baik? Jus atau Buah Asli?

Bagaimana cara membedakan kandungan nutrisi diantara jus buah dan buah asli, dan manakah yang lebih baik?

Anda sering mendengar bahwa jus buah merupakan cara terbaik untuk hidup sehat, anda mendapat banyak vitamin dan manfaat dari jus buah, tetapi apakah benar begitu? kenyataannya mengkonsumsi buah utuh merupakan cara yang lebih sehat daripada konsumsi jus buah.

Apa yang hilang di dalam jus buah?

Jus buah seringkali kekurangan 2 hal penting, yaitu serat dan kulitnya, selain itu jus buah juga seringkali tidak berisi 100% jus buah asli,tetapi dengan tambahan air dan gula untuk membuat rasanya semakin enak, penambahan inilah yang kurang menguntungkan.

Manfaat dari kulit

Kulit buah yang dapat dimakan seperti kulit apel, bluberi, aprikot, anggur, plum, kismis, rasberi dan strawberi merupakan unsur penting. kulit buah berinteraksi dengan matahari dan membentuk berbagai macam warna berbeda yang mengandung berbagai macam nutrisi seperti karotenoid dan flavonoid yang berguna untuk meningkatkan kesehatan kita. kulit buah seperti anggur telah dipelajari karena kemampuannya untuk menurunkan resiko kanker dan membantu melindungi tubuh dari sinar ultraviolet.

sayangnya ketika buah di jus, sebagian besar kulit telah dihilangkan dan manfaat dari kulit tersebut tidak akan kita dapatkan.

Serat

Salah Satu kelebihan dari buah utuh adalah kandungan seratnya yang tinggi, buah pada dasarnya mengandung serat yang tinggi. ketika buah tersebut di jus, serat akan hancur dan bahkan akan hilang sama sekali di dalam berbagai macam jus yang dijual di tempat umum.

Apakah Jus buah itu tidak sehat?

Jus telah mengalami kadar pengurangan serat dan berbagai nutrisi penting dan seringkali menjadi sumber gula yang tidak memiliki banyak nutrisi yang dapat meningkatkan  berat badan. jus buah juga dapat meningkatkan kadar gula darah jauh lebih cepat daripada buah utuh. oleh karena itu mengkonsumsi jus buah secara berlebih dapat meningkatkan konsumsi kalori harian anda secara signifikan.

Buah utuh memang lebih disarankan daripada jus buah, tetapi kalau Anda ingin mengkonsumsi dengan alasan praktis, boleh saja konsumsi, tetapi ikut sertakan kulit dari jus tersebut sewaktu dikonsumsi dan jangan tambahkan gula untuk mengurangi kalori yang masuk ke dalam tubuh kita.

Source: http://duniafitnes.com

Jenius dan Gangguan Jiwa Tidak Jauh Berbeda

Amerika Serikat, Psikologi Zone – Banyak tokoh dunia yang dikenal dengan kejeniusannya, namun justru mengalami gangguan kejiwaan. Kondisi semacam ini membuat banyak orang mengira bahwa jenius dan sakit jiwa tidak jauh berbeda. Sebuah penelitian baru menemukan bahwa kedua hal tersebut memang terkait.

Dasar pemikiran hubungan antara kejeniusan dengan kegilaan telah banyak menarik perhatian banyak orang sejak lama. Fakta tersebut muncul dari banyaknya tokoh jenius seperti, Isaac Newton, Ludwig van Beethoven, Edgar Allan Poe, dan John Nash, yang mengalami gangguan kejiwaan.

Hasil penelitian baru yang menyebutkan hubungan keduanya, telah dibahas dalam sebuah acara 5th annual World Science Festival pada 31 Mei di New York, Amerika Serikat.

Salah satu panelis acara tersebut adalah Kay Redfield Jamison, psikolog klinis dan profesor dari Johns Hopkins University School of Medicine. Ia mengatakan, temuan ini mendukung bahwa banyak orang jenius yang justru mengalami siksaan psikis. Kreativitas bagi mereka terkait dengan gangguan suasana hati atau bipolar.

Sebuah penelitian lain yang diterbitkan tahun 2010 di Swedia pada 700.000 orang usia 16 tahun. Penelitian ini dilakukan untuk menguji kecerdasan peserta dan menindaklanjuti apakah 10 tahun berikutnya ada kemungkinan mengalami penyakit mental.

“Mereka menemukan bahwa orang yang unggul saat mereka berusia 16 tahun empat kali lebih mungkin untuk terus mengembangkan gangguan bipolar,” ungkap Jamison, seperti dilansir Livescience, Selasa (5/6).

Gangguan bipolar merupakan merupakan perubahan suasana hati yang ekstrem, terdiri dari episode kebahagiaan (mania) dan depresi. Kemudian bagaimana siklus ini dapat menciptakan kreativitas?

“Orang-orang dengan bipolar cenderung menjadi kreatif ketika mereka keluar dari depresi berat. Ketika suasana hati membaik, kegiatan otaknya pun bergeser. Aktivitas mati di bagian bawah otak yang disebut lobus frontal dan menyala di bagian yang lebih tinggi dari lobus,” jelas James Fallon, neurobiologis dari University of California-Irvine, yang ikut menjadi panelis.

Fallon menambahkan, hebatnya, pergeseran yang sama juga terjadi saat kreativitas terjadi dengan sangat tinggi pada otak manusia.

“Ada hubungan antar sirkuit yang terjadi antara bipolar dan kreativitas,” jelas Fallon.

Namun, tidak selamanya dorongan kreativitas muncul saat setelah depresi muncul. Kondisi gangguan kejiwaan juga dapat melemahkan atau bahkan mengancam hidup seseorang.

Source: psikologizone.com

Terapi Musik di Indonesia Kurang Berkembang

Ujung tombak terapi musik di Indonesia adalah kerinduan sejak studi awal tentang hubungan antara musik, psikologi dan kesehatan.

Sekarang, setelah ia menjadi profesor psikologi musik di Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta tahun 2011, Dr Djohan, masih merasa sulit untuk membuat mimpinya menjadi kenyataan.

“Saya sudah menjadi profesor pertama dalam bidang psikologi musik di negara ini. Saat saya sedang terlibat dalam disiplin ilmu yang relatif langka tersebut, saya merasa berjuang sendiri untuk mewujudkan terapi musik, “kata doktor psikologi alumnus Universitas Gadjah Mada di Yogyakarta ini, Rabu (23/5).

Bahkan, Indonesia telah tertinggal jauh di belakang dari negara-negara lain dalam metode terapi musik. Djohan bertekad untuk memasukkan potensi besar terapi musik untuk kesehatan masyarakat Indonesia.

“Sayangnya, potensi ini tidak ditekankan dan ditingkatkan untuk mendukung penyembuhan pasien di rumah sakit. Psikologi musik masih belum dilirik,” kata pria kelahiran Palembang 17 Desember 1960 ini.

Bagi Djohan, pendekatan interdisipliner harus dikejar untuk memastikan obat lebih efisien dan efektif untuk pasien. Daripada mengandalkan obat-obatan, terapi musik dapat membantu mempercepat pemulihan. “Ketika kita tertinggal dalam menerapkan metode ini, pasien sangat dirugikan,” kata ayah dari tiga anak ini, yang telah mengunjungi Jepang, Australia, Thailand dan negara lain untuk mempelajari terapi ini.

Secara historis, menurut pria penerima penghargaan Penggunaan Terapi Musik dari College of Music di Universitas Mahidol Bangkok, Thailand, pada 2009 ini, terapi musik sudah dikenal pada akhir abad ke-18, meskipun sebelumnya menjadi media penyembuhan di beberapa tempat seperti Cina, India, Yunani dan Italia.

“Di Amerika, terapi ini diterapkan untuk mengobati korban Perang Dunia I, terutama untuk mengatasi trauma yang mempengaruhi para veteran perang, bahkan para terapis musik sudah berafiliasi dalam sebuah organisasi American Music Therapy Association (AMTA),” kata Djohan, yang juga anggota dari Australia Musik dan Asosiasi Psikologi.

Kelangkaan ahli terapi musik atau praktisi menimbulkan kendala untuk usahanya mempopulerkan pengobatan ini. Dia memiliki kesulitan menemukan rekan-rekan untuk diskusi atau penelitian lebih jauh. “Jadi saya harus mencari mitra asing melalui internet,” ungkapnya.

“Psikolog Indonesia memang menyadari terapi ini, tapi mereka sangat jarang menerapkannya atau mempelajari lebih jauh ke dalam, mungkin karena mereka merasa kurang kompeten untuk menangani musik, sehingga membuat mereka sekedar tertarik,” tambahnya yang juga penulis beberapa buku ini.

Meskipun demikian, Djohan merasa bersyukur atas beberapa rumah sakit memberikan respon positif terhadap tawarannya, meskipun penerapannya belum mencapai tahap terapi, namun masih sebagai uji coba untuk menguji pengaruh dari musik terhadap lingkungan rumah sakit, seperti ruang tunggu dan bangsal pasien.

“Penggunaan terapi musik dapat menciptakan suasana kenyamanan dan relaksasi, sebelum diterapkan untuk membantu menyembuhkan pasien,” jelas Djohan, yang juga anggota Dewan Provinsi Budaya Yogyakarta.

Akhir-akhir ini, terapi musik juga telah diajarkan sebagai mata pelajaran di beberapa universitas. Menurut Djohan, penelitian telah menunjukkan bahwa musik dapat meringankan berbagai keluhan dan gangguan seperti kecemasan, depresi, gangguan saraf, insomnia dan stroke, dan dapat mengurangi risiko infeksi, detak jantung dan kontrol tekanan darah.

“Terapi musik sangat penting untuk mempercepat proses penyembuhan dalam kondisi seperti itu, yang dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti menyanyi, bermain musik, membuat gerakan ritmis atau hanya mendengarkan musik,” kata dosen pascasarjana di Universitas Sanata Dharma di Yogyakarta dan Universitas Negeri Semarang ini.

Source: psikologizone.com

MBTI (Myers-Briggs Type Indicator)

Sekilas Myers-Briggs Type Indicator (MBTI): adalah instrumen yang mengukur beberapa aspek kecerdasan individu, kepribadian, bakat, dll. MBTI ini dirancang untuk mengukur tipe kepribadian Anda dan merupakan instrumen yang paling banyak digunakan. Telah diperbarui dan divalidasi secara ketat selama lebih dari tujuh puluh tahun. MBTI dapat digunakan untuk personal, relationships, karir dan tim kerja. Bagaimana analisis kekuatan diri Anda, karir yang sesuai, relationships, dan apa formula yang baik untuk pribadi Anda. Hal ini sering digunakan untuk menyeimbangkan kepribadian yang berbeda sehingga mereka dapat membangun pribadi tangguh, menjalin hubungan personal lebih baik atau bekerja lebih

Kemarin saya baru saja mengikuti test MBTI ini dan hasil tesnya adalah saya mendapat kepribadian bertipe ISFP. Berikut adalah penjelasan mengenai kepribadian tipe ISFP.

The Artist

ISFP adalah orang yang damai dan santai, prinsipnya “hiduplah dan biarkan hidup”. Mereka menikmati mengambil hal-hal sesuai dengan kemampuan mereka dan cenderung untuk hidup di saat ini. Meskipun tenang, mereka menyenangkan, perhatian, peduli, dan dikhususkan untuk orang-orang dalam hidup mereka. Meskipun tidak cenderung untuk berdebat, mereka bisa mengungkapkan pandangan mereka, terutama nilai yang penting bagi mereka.

ISFP didasarkan paham saat ini, disini dan sekarang. Mereka sangat sensitif terhadap lingkungan mereka, selaras dengan persepsi pancaindra mereka. Mereka sangat sensitif untuk menyeimbangkan dan memahami dengan baik apa yang dilakukan atau tidak sesuai, baik dalam sebuah karya seni atau aspek lain dari kehidupan mereka. ISFP cenderung emosional berpengetahuan luas dan empati terhadap orang lain.

ISFP hidup di dunia perasaan. Mereka tajam selaras dengan cara melihat, merasa, bersuara, perasa. Mereka memiliki apresiasi estetika yang kuat untuk seni, dan cenderung menjadi seniman dalam beberapa bentuk, karena mereka luar biasa berbakat untuk menciptakan dan menyusun hal-hal yang akan sangat mempengaruhi indera. Mereka memiliki satu set nilai-nilai yang kuat, yang mereka berusaha untuk konsisten memenuhi dalam hidup mereka. Mereka perlu merasa seolah-olah mereka menjalani kehidupan mereka sesuai dengan apa yang mereka rasakan benar, dan akan memberontak melawan apa pun yang bertentangan dengan tujuan tersebut. Mereka cenderung memilih pekerjaan dan karir yang memungkinkan mereka melakukan kebebasan menuju terwujudnya nilai berorientasi tujuan pribadi mereka.

ISFP cenderung tenang dan pendiam, dan sulit untuk mengenal dengan baik. Mereka memegang kembali ide-ide dan pendapat mereka kecuali pada orang yang dekat dengan mereka. Mereka cenderung untuk bersikap baik, lembut dan sensitif dalam berhubungan dengan orang lain. Mereka tertarik untuk berkontribusi dalam perasaan masyarakat tentang baik makhluk dan kebahagiaan, dan akan menempatkan banyak usaha dan energi untuk tugas-tugas yang mereka yakini.

Ringkasan: Tenang, ramah, sensitif dan baik. Lebih suka menikmati saat ini dan apa yang terjadi di sekitar mereka. Ingin memiliki ruang mereka sendiri dan bekerja dalam kerangka waktu mereka sendiri. Loyal dan berkomitmen terhadap nilai-nilai mereka dan untuk orang-orang yang penting bagi mereka. Tidak suka perbedaan pendapat dan konflik, tidak memaksakan pendapat atau nilai-nilai pada orang lain.

Kata kunci: pembujuk yang lembut, sensitif.

Karir pekerjaan: Relawan, wirausaha, kerajinan, seniman.

Menurut saya, tes ini cukup akurat untuk mengetahui kepribadian kita. Saya rasa banyak aspek kepribadian diri saya yang sesuai dengan hasil tes ini.

source: psikologizone.com

Sunday, 19 May 2013

7 Kebiasaan yang Dilakukan oleh Orang Sukses



Pernah bertanya-tanya mengapa Bill Gates atau Steve Jobs bisa menjadi begitu kaya dan membeli apa saja?

Semua hasil yang dinikmati orang-orang hebat dan ternama itu bukan datang secara instant lho. Kata orang, salah satu kunci kesuksesan adalah melakukan beberapa kebiasaan-kebiasaan yang baik. Dan, para pesohor yang sukses, selalu melakukan ketujuh hal ini sebelum meraih kesuksesannya.

Bangun pagi

Ingin sukses? Ya harus bangun pagi. Jangan buang waktu dan terlambat dalam segala hal. Anda harus tahu semua hal lebih awal daripada orang lain. Banyak kok orang hebat yang berusaha bangun lebih pagi untuk sekedar mencari informasi dan membaca berita-berita update tentang hal yang terjadi di sekitar. Mereka menambah informasi dan pengetahuan demi sebuah hasil yang kelak akan dipetiknya.

Ada passion dalam profesi

Bekerja bukan hanya sekedar mengemban tanggung jawab dan menyelesaikan sebuah hal sesuai dengan job desc. Tetapi bekerja haruslah disertai dengan passion yang akan membantu membawa seseorang pada suatu tingkat yang ingin ia capai.

Networking itu penting

Selalu kembangkan networking di mana saja, kapan saja, dan dengan siapa saja. Anda harus tetap ramah dan low profile. Rangkul semua orang yang baru saja Anda kenal, karena Anda tak akan pernah tahu kapan Anda akan membutuhkan mereka.

Pengetahuan sumber kekuatan

Apabila Anda berhasil bangun pagi dan meluangkan waktu lebih banyak lagi, jangan sia-siakan dengan berleha-leha dan hanya sekedar menikmati sarapan pagi. Kuncinya adalah membaca dan membaca. Cari tahu banyak hal tanpa terkecuali.

Karena pengetahuan adalah hal yang sangat penting, maka jangan enggan untuk belajar hal-hal baru dan melunakkan keras kepalanya Anda. Serap informasi dari mana saja dan tampung untuk kemudian dipilah mana yang bermanfaat dan mana yang tidak.

Mengatur waktu

Tak ada orang sukses yang bekerja serampangan dan tanpa disiplin waktu. Semua orang sukses tahu benar bagaimana memanfaatkan waktu, dan sangat menghargai waktu. Untuk itu, pastikan Anda punya schedule tersendiri yang akan membantu Anda mengatur waktu dan melakukan banyak hal tanpa terlewatkan.

No pain, no gain

Tak ada keberhasilan yang diraih tanpa pernah jatuh dan terluka terlebih dahulu. Setiap orang yang sukses pasti pernah menghadapi kegagalan. Dan sebaiknya menghadapi kegagalan tersebut haruslah dengan sikap yang legawa serta mau belajar dari kegagalan.

Perfeksionis

Sudah selayaknya seseorang yang ingin sukses selalu menjadi sosok yang perfeksionis. Ia akan menginginkan segala hal berjalan dengan sangat baik dan nyaris sempurna. Ia benar-benar berusaha agar semuanya tidak ada yang terlewat dan sampai gagal.

Tidak sulit kan menerapkan kebiasaan-kebiasaan yang akan membawa Anda pada puncak kesuksesan di atas?


sumber: www.vemale.com

Saturday, 18 May 2013

Profile




  • Nama: Nurul Fatihah
  • Tempat Tanggal Lahir : Medan, 18 Oktober 1993
  • Golongan Darah : AB
  • Anak ke : 1 dari 3 bersaudara
  • Zodiak : Libra
  • Pendidikan :
    1.  SD Pertiwi
    2.  SMP Islam Al Ulum Medan
    3.  SMA Negeri 3 Medan
    4.  S1 Teknologi Informasi Universitas Sumatera Utara 
  • Hobi : 
    1.   Playing Piano
    2.   Playing Biola
    3.   Listening to Musik ( Genre Klasik, Post Hardcore , Pop , Jazz)
    4.   Watching Movie
  • Favorite Food : Pizza, Lasagna, Spaghetti etc related to cheese
  • Favorite Color : Brown

Gerakan Mata Bukan Indikator Seseorang Berbohong atau Tidak

Psikologi Zone, Jakarta – Banyak orang mengira kebohongan mudah diketahui hanya dengan melihat gerakan bola mata. Pasalnya gerakan mata seseorang juga dapat dimanipulasi oleh diri mereka sendiri.
Sebuah penelitian telah dilakukan oleh peneliti kebangsaan Inggris dan Kanada mengatakan, tidak ada hubungan antara gerakan bola mata ke kanan dan ke atas dengan tanda-tanda seseorang sedang berbohong.

Begitu juga sebaliknya, gerakan bola mata ke kiri dan ke atas sebagai tanda seseorang jujur tidak terbukti.

Psikolog dari Universitas Edinburgh, Caroline Watt, PhD yang menjadi peneliti dalam studi ini mengatakan, “Sebagian besar masyarakat percaya bahwa gerakan mata tertentu adalah tanda berbohong, dan ide ini bahkan diajarkan di kursus pelatihan organisasi,” ungkap Watt, Senin (16/7).

Ia menambahkan, penelitian mereka bukan memberikan dukungan dan sebagainya, penelitian ini justru memberikan petunjuk untuk kembali melihat kebenaran dari deteksi semacam ini.

Penelitian ini dilakukan dalam tiga bagian, studi pertama dengan 32 partisipasi yang mayoritas adalah mahasiswa. Mereka diperintahkan untuk menyembunyikan ponsel di tempat tertentu. Masing-masing di wawancara untuk mengetahui siapa yang berkata jujur dan tidak.

Setiap peserta akan direkam untuk mengetahui gerakan bola mata dan tatapan mereka saat diwawancara.

Hasilnya, tidak ditemukan perbedaan yang signifikan antara gerakan bola mata mereka dengan kebenaran atau kebohongan yang diungkapkan.

Namun, gerakan tersebut tidak bisa diketahui hanya dari hitungan gerakan bola mata, mungkin butuh seseorang yang sangat terlatih untuk melihat gerakan halus.

Hal yang sama terbukti melalui penelitian ke dua, pada studi ini para peneliti menunjuk 50 orang untuk dilatih membaca gerakan bola mata. Mereka ditunjukkan pada sebuah video pada penelitian pertama untuk mendeteksi kebohongan.

Hasil penelitian tersebut menunjukkan, gerakan mata tidak dapat menjadi acuan seseorang itu berbohong atau tidak.

“Hasil penelitian ini menjelaskan alasan yang cukup bahwa gerakan bola mata adalah indikator yang buruk untuk deteksi kebohongan,” kata Watt. (ini/mba)

sumber: psikologizone.com

Friday, 19 April 2013

Karya Tulis Ilmiah "Pengaruh Teknologi Komunikasi terhadap Kehidupan Bermasyarakat"

KARYA TULIS ILMIAH
Pengaruh Teknologi Komunikasi terhadap Kehidupan Bermasyarakat




DISUSUN OLEH

NURUL FATIHAH
111402035



Program Studi S-1 Teknologi Informasi
Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi
Universitas Sumatera Utara






KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena berkat rahmat-Nya,  penulis dapat menyelesaikan makalah ini . Dalam makalah ini, penulis membahas mengenai “Pengaruh Perkembangan Teknologi Komunikasi terhadap Kehidupan Masyarakat”.
Makalah ini dibuat untuk memaparkan apa saja pengaruh perkembangan teknologi bagi kehidupan sehingga masyarakat dapat mengetahui dampak baik dan buruknya perkembangan teknologi komunikasi dan dampak psikologis bagi masyarakat.  Makalah ini juga dibuat untuk memenuhi tugas penulis dalam pembuatan Karya Tulis Ilmiah (KTI) yang diberikan  matakuliah Pengantar Psikologi Umum..
Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam proses pembuatan makalah ini. Penulis menyadari bahwa masih terdapat banyak kesalahan dalam makalah ini. Oleh karena itu, kritik dan saran  yang membangun sangat penulis harapkan dari para pembaca. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.

Medan,  April 2013


Penyusun


DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan Penulisan
1.4 Manfaat Penulisan

BAB II PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Teknologi Komunikasi
2.2 Kelebihan Teknologi Komunikasi
2.3 Dampak Positif Kemajuan Teknologi Komunikasi 
2.4 Dampak Negatif Kemajuan Teknologi Komunikasi
2.5 Tindakan yang Dilakukan untuk Menghindari Penyalahgunaan Teknologi Komunikasi

BAB III PENUTUP 
3.1 Kesimpulan
3.2 Saran

DAFTAR PUSTAKA



BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Waktu yang terus berputar kini telah menghadirkan perubahan yang begitu signifikan. Kehidupan yang semula penuh dengan kesederhanaan kini beruhah menjadi sangat modern. Sesuatu yang melandasi hal tersebut ialah teknologi. Dengan hadirnya teknologi, segala aspek kehidupan kini berubah sangat drastis. 

Teknologi membantu kehidupan manusia menjadi lebih mudah dalam melakukan aktivitasnya. 
Manusia tidak dapat terlepas dari teknologi.. Dengan adanya teknologi, komunikasi yang dahulunya sangat lama untuk disampaikan, kini dapat disampaikan dengan cepat dan efisien. Penggunaan teknologi oleh masyarakat menjadikan dunia teknologi semakin lama semakin canggih. Salah satu contoh fasilitas canggih saat ini adalah handphone.

Pada awal kemunculannya, handphone hanya dimiliki oleh kalangan tertentu yang benar-benar membutuhkannya demi kelancaran pekerjaan mereka. Namun, seiring perkembangan zaman, handphone telah dimiliki oleh semua kalangan dan mereka merasa bahwa handphone adalah suatu yang patut untuk mereka miliki .

Selain itu, perkembangan pesat beberapa teknologi komunikasi lainnya seperti Internet berhasil memengaruhi masyarakat. Menjelajah di dunia internet menjadi hal yang patut mereka lakukan untuk menunjang aktivitas mereka..

Di dalam kehidupan bermasyarakat, handphone dan internet sudah menjadi alat multifungsi karena multifungsinya tersebut orang – orang dapat menggunakannya untuk hal yang positif ataupun negative, tetapi hal itu tergantung kepada individu itu sendiri. Sebagai contoh dampak positifnya yaitu sebagai media untuk menimba pengetahuan, contohnya seorang siswa yang menambah pengetahuan belajarnya dengan cara browsing di internet. Dampak negative yang mungkin contohnya seorang remaja yang menggunakan internet untuk membuka situs – situs porno.

Berdasarkan uraian sebelumnya, maka penulis tertarik untuk memarparkan pengaruh kemajuan teknologi komunikasi di kalangan masyarakat.

1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka permasalahan dalam tulisan ini adalah :
1. Apa pengertian teknologi komunikasi ?
2. Apa kelebihan teknologi komunikasi?
3. Bagaimana dampak positif dari perkembangan teknologi komunikasi ?
4. Bagaimana dampak negative dari perkembangan teknologi komunikasi ?
5. Apa tindakan yang dilakukan masyarakat untuk menghindari penyalahgunaan teknologi komunikasi ?

1.3 Tujuan Penulisan
Tulisan ini bertujuan untuk :
1. Untuk mengetahui pengertian dari teknologi komunikasi.
2. Untuk mengetahui kelebihan teknologi komunikasi.
3. Untuk mengetahui dampak positif dari kemajuan teknologi komunikasi.
4. Untuk mengetahui dampak negatif dari kemajuan teknologi komunikasi.
5. Untuk mengetahui tindakan yang dilakukan masyarakat untuk menghindari penyalahgunaan teknologi komunikasi.

1.4 Manfaat Penulisan
Adapun manfaat tulisan ini antara lain :
1. Dapat menambah wawasan penulis dan khalayak tentang hal-hal yang berhubungan dengan pengaruh kemajuan teknologi komunikasi terhadap masyarakat.
2. Sebagai bahan referensi untuk pembaca.
3. Dapat melatih siswa pada umumnya dan penulis khususnya dalam mengembangkan wawasan diri untuk menyusun sebuah karya tulis secara sistematis dalam bentuk makalah.

BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Teknologi Komunikasi
Teknologi berasal dari kata techne-  dan logia (yunani) : techne- berarti seni atau keahlian , sementara logia berarti “area studi” atau ilmu sehingga secara harfiah techne-logia berarti ilmu tentang seni dan keahlian. Kata teknologi juga berasal dari kata latin yaitu texere yang berarti “membangun dan mendirikan”. Namun, pada perkembanganya, teknologi dimaknai sebagai proses penciptaan alat dan mesin oleh manusia yang digunakan sebagai sarana untuk meningkatkan penuasaan dan pengolahan bahan – bahan yang ada dilingkunganya. Kesimpulannya, teknologi adalah alat-alat yang dibuat atau dirancang oleh manusia yang bertujuan untuk memudahkan kegiatan-kegiatan manusia.

Pengertian tersebut secara tidak langsung menunjukkan keidentikan teknologi dan perkembangan peradaban manusia. Suatu peradaban dapat di katakan maju apabila pengelolahan dan penguasaan akan materi yang ada dilingkungannya   sudah lebih maju dari yang lain. Namun bukan saja teknologi itu sendiri yang digunakan sebagai alat ukur untuk menentukan kemajuan suatu peradaban tetapi kecepatan (akselerasi) dari teknologi yang berkembang juga ikut manentukan .
Komunikasi pada dasarnya merupakan suatu proses pengiriman dan penerimaan lambang – lambang yang menandung makna.  Komunikasi mengandung makna menyebarkan informasi , berita, pesan,pengetahuan, nilai – nilai yang dimaksud untuk mengubah partisipasi agar hal-hal yang diberitahukan itu menjadi milik bersama antara penyampai pesan sebagai  KOMUNIKATOR  dan penerima pesan sebagai KOMUNIKAN .

Berdasarkan uraian di atas, maka dapat disimpulkan pengertian teknologi komunikasi adalah sistem elektronik yang digunakan untuk berkomunikasi antar individu atau kelompok orang. Teknologi komunikasi menfasilitasi komunikasi antar individu atau kelompok orang yang tidak bertemu secara fisik di lokasi yang sama. Teknologi komunikasi dapat berupa telpon, telex, fax, radio, televisi, audio video’ electronic data interchange and e-mail.

Teknologi komunikasi adalah peralatan-peralatan perangkat keras, struktur organisasi, dan nilai sosial dengan mana individu mengumpulkan, memproses dan terjadi pertukaran informasi dengan individu lain (Rogers, 1986).

2.2 Kelebihan Teknologi Komunikasi
Teknologi komunikasi mempunyai kelebihan sebagaimana fungsinya dalam membantu aktivitas manusia. Berikut adalah kelebihan teknologi komunikasi:
1. Mampu menyebarkan informasi secara cepat dan efisien. Semakin canggih suatu teknologi, maka semakin cepat informasi disebar. Keefisienan yang timbul yaitu berupa efisien waktu, tenaga dan biaya.
2. Media komunikasi berteknologi tinggi dapat menimbulkan keingintahuan yang besar terhadap masyarakat sehingga proses komunikasi akan seamkin besar pula.
3. Untuk mencapai ektivitas komunikasi. Jika daya tarik masyarakat terhadap teknologi komunikasi sangat besar, maka komunikasi yang efektif dapat tercapai.
4. Daya jual informasi semakin tinggi

2.3 Dampak Positif dari Kemajuan Teknologi Komunikasi

Semakin hari, teknologi komunikasi berkembang menjadi semakin canggih. Beberapa hasil dari perkembangan teknologi komunikasi sampai saat ini yaitu handphone, internet, televisi dan lain – lain. Hasil perkembangan teknologi tersebut tentunya membuat proses komunikasi menjadi cepat dan terdapat juga pula dampak negativenya.

Berikut adalah dampak positif dari kemajuan teknologi komunikasi:
1. Internet sebagai media komunikasi dan informasi,  fungsi internet sebagai  media komunikasi yang mengubungkan anatara satu orang dengan orang lain di berbagai belahan dunia. Misalnya komunikasi antara satu orang dengan orang lain yang dibatasi oleh jarak yang jauh. Mereka dapat berkomunikasi melalui internet dengan menggunakan aplikasi seperti chatting.Internet juga berufngsi sebagai media informasi. Kita dapat mengetahui segudang informasi dari internet.

2. Media pertukaran data, dengan menggunakan email, newsgroup, ftpdan www (world wide web – jaringan situs-situs web) para pengguna internet dapat bertukar informasi. Misalnya pengiriman file yang sebelumnya dilakukan menggunakan surat, tapi sekarang dapat dilakukan melalui internet.

3. Mempermudah proses pembelajaran.  Layanan berbasis internet dalam pendidikan menjadi pemicu terhadap perkembangan pendidikan pada zaman sekarang. Aktivitas pendidikan yang dahulunya hanya bisa dilakukan secara manual, sekarang berkembang menjadi modern. Contohnya: referensi dari tugas tugas yang diberikan oleh guru ke siswanya  menjadi lebih luas. Dahulunya sebelum ada internet, sumber pembelajaran hanya dari buku, dimana proses mendapatkan suatu buku tidaklah mudah sehingga mempengaruhi efektivitas waktu dalam proses pembelajaran.

4. Mempermudah komunikasi untuk menyambung silaturahmi, seperti telepon genggam yang membuat komunikasi menjadi lebih efisien. Seseorang dapat langsung berkomunikasi dengan orang lain dan pada zaman sekarang ini, komunikasi tidak hanya dapat dilakukan dengan mendengar suara dari lawan bicara. Beberapa perkembangan handphone memungkinkan untuk dapat dilakukannya video call sehingga seseorang dapat bertatap muka dengan lawan bicara

5. Sarana untuk hiburan. Beberapa perangkat hasil dari teknologi komunikasi menyediakan fasilitas game, audio, dan video.

6. Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan. Contoh: bisnis online yang dilakukan dengan menjual produk dari website pribadi, ataupun dengan menshare produk melalui smartphone.



2.4 Dampak Negatif dari Kemajuan Teknologi Komunikasi

Teknologi komunikasi tentunya memiliki banyak dampak positif. Akan tetapi jika teknologi tersebut disalahkan, tentunya akan memberikan dampak negatif. Berikut ini adalah dampak-dampak negatif dari kemajuan teknologi komunikasi:
Pornografi
Internet menyediakan berbagai informasi, termasuk pornografi. Tentunya hal ini dapat berdampak buruk bagi pengguna internet khususnya para remaja yang masih labil. Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen browser melengkapi program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home-page yang dapat di-akses. Di internet terdapat gambar-gambar pornografi dan kekerasan yang bisa mengakibatkan dorongan kepada seseorang untuk bertindak kriminal.

Perjudian
Dengan jaringan yang tersedia, para penjudi tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. Anda hanya perlu menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian tidak agresif dan memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya. Dan yang lebih mengkhawatirkan jika situs perjudian tersebut dikunjungi oleh remaja-remaja yang masih labil sehingga sangat rentan merusak moral mereka.

Kriminalitas meningkat; jika kita melihat tayangan di TV mengenai informasi atau film tentang kriminalitas dengan modus yang canggih maka ini sebenarnya merupakan inspirasi bagi pelaku kejahatan lainnya. Proses meniru tayangan kriminalitas ini yang dikenali sebagai modeling perilaku kejahatan. Apalagi kalau kita mencermati modus operandi kejahatan di dunia maya (internet) yang sedang marak maka seolah-olah mudah sekali melakukan kejahatan yang dibantu dengan media komunikasi berteknologi tinggi. Kriminalitas yang terjadi yaitu berupa:
o Penipuan
Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu . Pada saat ini juga terdapat penipuan melalui handphone. Penipuan dilakukan semata untuk memperoleh keuntungan bagi para penipu. Cara yang terbaik menyikapinya adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.

o Carding
Cara belanja dengan menggunakan Kartu kredit adalah cara yang paling banyak digunakan dalam dunia internet karena sifatnya yang real time (langsung) dan praktis. Para penjahat internet pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini. Dengan segala kemampuan mereka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi (yang menggunakan Kartu Kredit) on-line dan mencatat kode Kartu yang digunakan. Untuk selanjutnya mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk kepentingan kejahatan mereka.

Individual space meningkat, 
Meningkatnya ruang invidual disebabkan karena orang telah memperoleh informasi melalui media komunikasi yang canggih, misalnya internet. Orang akan lebih menyukai duduk di depan computer yang berinternet daripada bersosialisasi dengan orang lain di dunia nyata. Dengan demikian, social space akan menyempit dan digusur dengan individual space tersebut.

Bisa membuat seseorang kecanduan, 
Kecanduan terutama yang menyangkut pornografi dan dapat menghabiskan uang karena hanya untuk melayani kecanduan tersebut. Contoh yang lain yaitu kecanduan game.Dengan kecanduan game, maka waktu dan materi seseorang hanya akan habis untuk bermain game.

Penggunaan tidak sesuai kondisi, Misalnya, menggunakan media komunikasi pada saat belajar di sekolah.

Handphone dapat mengganggu kesehatan
Dampak negatif yang timbul akibat penggunaan telephone yang terlalu lama akan mengganggu kesehatan penggunanya. Hal ini disebabkan oleh radiasi gelombang elektromagnetik yang keluar dari handphone. Handphone dengan sinyal yang tidak teratur juga tidak baik bagi kesehatan, ketika handphone sedang mencari sinyal, radiasi yang keluar justru semakin kuat. Ada 2 penyakit yang timbul akibat terlalu sering menggunakan handphone, yaitu penyakit alzheimer (kepikunan dini) dan penyakit tumor non kanker. Sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa penggunaan telepon seluler tidak menunjukkan hubungan dengan peningkatan risiko glioma. Namun, kasusnya mungkin berbeda untuk penggunaan telepon seluler secara intensif selama bertahun-tahun. Glioma merupakan jenis kanker otak yang paling sering ditemukan. Dan selain itu juga penggunaan telephon seluler yang terlalu lama akan menyebabkan gangguan pendengaran pada telinga . 




2.5 Tindakan yang Dilakukan untuk Mengindari Penyalahgunaan Teknologi Komunikasi

Landasan hukum tentang Teknologi Informasi di Indonesia tertuang dalam Undang-Undang Republik Indonesia tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik yang didalammya menjelaskan “Bahwa perkembangan dan kemajuan teknologi informasi yang sedemikian pesat telah  menyebabkan perubahan kegiatan dalam berbagai bidang yang secara langsung yang telah mempengaruhi lahirnya bentuk – bentuk perbuatan hokum baru khususnya di bidang Teknologi Informasi itu sendiri.” Selain itu juga menjelaskan “bahwa penggunaan dan pemanfaatan Teknologi komunikasi harus terus berkembang untuk menjaga, memelihara, dan memperkokoh persatuan dan kesatuan nasional.”

Oleh karena itu, kita sebagai masyarakat sekaligus sebagai pengguna teknologi itu sendiri harus mengontrol pengguna lain agar tidak melakukan penyalahgunaan teknologi informasi dengan cara :

1. Adanya upaya pemerintah untuk membantu mengontrol perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi(TIK) mencegah penyalahgunaannya di lingkungan masyarakat, terutama dalam penegakan hukum terkait dalam masalah penyalah gunaan TIK.

2. Adanya Peran Mahasiswa untuk menghimbau kepada masyarakat tentang etika penggunaan Teknologi Komunikasi, salah satu caranya dengan mengadakan seminar tentang penggunaaan Ti yang beretika, ataupun menghimbau teman – teman kita untuk menggunakan  Ti kearah yang benar. Contohnya,
a. Penyalahgunaan hak cipta berupa tuisan seperti tidak mencantumkan sumber informasi pada suatu karya tulis.
b. Mengakses account jejaring social milik orang lain secara ilegal, kemudian memberitakan hal yang tidak baik tanpa diketahui oleh sang pemilik account.

3. Gunakan teknologi yang anda kuasai untuk menjalin hubungan yang lebih intens dengan teman atau orang-orang yang sebelumnya telah anda kenal didunia nyata. Waspada dalam mencari teman-teman baru di Facebook, twitter , atau sosial media yang lain karena mereka yang hanya anda kenal didunia maya kurang dapat memberikan hubungan timbal balik dan support antara satu dan yang lain dibanding didunia nyata.

4. Jika anda ingin mencari teman-teman yang baru di dunia maya, carilah komunitas positif yang sering melakukan pertemuan di dunia nyata. Komunitas seperti inilah yang benar-benar akan mengasah kemampuan komunikasi anda karena komunitas-komunitas ini seringkali memberikan kita inspirasi dan dukungan yang optimal pada kehidupan anda.

5. Semua permasalahan ini, berawal dari masing – masing  individu itu sendiri. Oleh karena itu kita sebagai pengguna harusnya sadar akan hal itu, dan tidak melanggar etika dan melakukan hal – hal yang tidak semestinya dalam penggunaan  Ti. Bentuk pencegahan yang paling dasar yaitu diri kita sendiri.
Maka dari itu, selain melakukan pencegahan terhadap orang lain dan masyarat luas, hendaknya kita juga harus introspeksi diri serta merenungi dan membenah perilaku dan etika kita dalam pemanfaatan Teknologi Komunikasi.
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan

1. Teknologi adalah alat-alat yang dibuat atau dirancang oleh manusia yang bertujuan untuk memudahkan kegiatan-kegiatan manusia. Sementara, pengertian dari komunuikasi adalah suatu proses pengiriman dan penerimaan lambang – lambang berupa informasi yang mengandung makna.

2. Pengertian Teknologi Komunikasi adalah sistem elektronik yang digunakan untuk berkomunikasi antar individu atau kelompok orang. Teknologi komunikasi adalah peralatan-peralatan perangkat keras, struktur organisasi, dan nilai sosial dengan mana individu mengumpulkan, memproses dan terjadi pertukaran informasi dengan individu lain 

3. Dampak positif dari kemajuan teknologi komunikasi, antara lain :
Internet sebagai media komunikasi dan informasi
Media pertukaran data
Mempermudah proses pembelajaran
Mempermudah komunikasi untuk menyambung silaturahmi
Sarana untuk hiburan
Kemudahan bertransaksi dan berbisnis 

4.Dampak negatif kemajuan teknologi komunikasi, antara lain: pornografi
perjudian, kriminalitas meningkat seperti penipuan dan carding, individual space meningkat, membuat seseorang kecanduan, penggunaan tidak sesuai kondisi, handphone dapat mengganggu kesehatan

5. Tindakan yang dilakukan untuk menghindari penyalahgunaan teknologi komunikasi adalah dengan menggunakan teknologi komunikasi seperlunya dan penggunaannya sesuai dengan kondisi.


3.2 Saran

1. Dengan penugasan membuat karya tulis seperti ini, maka akan membuka cakrawala berfikir yang tentunya hal itu sangat berdampak positif bagi perkembangan kreatifitas seseorang.
2. Kepada seluruh pembaca dapat memberikan kritikan yang bersifat membangun sehingga apa yang diharapkan dari isi tulisan ini dapat berguna bagi masyarakat.
3. Hendaknya masyarakat dapat menggunakan teknologi komunikasi seperlunya dan penggunaannya sesuai dengan kondisi agar beragam dampak buruk dari teknologi komunikasi tidak terjadi.







DAFTAR PUSTAKA

http://selidikiini.blogspot.com/2011/12/contoh-karya-tulis-ilmiah-pengaruh.html (diakses tanggal 11 April 2013)
http://www.psikologizone.com/kelebihan-teknologi-komunikasi  (diakses tanggal 11 April 2013)
http://www.psikologizone.com/dampak-psikologis-teknologi-komunikasi  (diakses tanggal 11 April 2013)
http://dachun91.wordpress.com/2011/01/06/psikologi-komputer-masa-depan/ (diakses tanggal 19 April 2013)
http://teknologi.kompasiana.com/gadget/2012/06/27/handphone-alat-komunikasi-plus-plus-473627.html  (diakses tanggal 19 April 2013)
http://skynight03.wordpress.com/2010/12/04/pencegahan-penyalahgunaan-teknologi-informasi-dan-komunikasi/  (diakses tanggal 19 April 2013)
http://riosankazi.blogspot.com/2012/08/pengertian-teknologi-dan-komunikasi.html  (diakses tanggal 11 April 2013)




Sunday, 7 April 2013

Faktor - Faktor yang Mempengaruhi Kecerdasan Emosional


Kecerdasan emosional merupakan sebuah domain dari trait. Kecerdasan emosional di pengaruhi beberapa faktor, baik faktor yang bersifat pribadi, sosial ataupun gabungan beberapa faktor. Terdapat banyak faktor-faktor yang mempengaruhi kecerdasan emosioal.

Dibawah ini diberikan dua teori penyebab/faktor yang mempengaruhi kecerdasan emosional berdasarkan teori Goleman dan Agustin.

Menurut Goleman (dalam Ifham, 2002) terdapat dua faktor yang mempengaruhi kecerdasan emosional, yaitu:
Faktor internal
Faktor internal merupakan faktor yang timbul dari dalam diri individu yang dipengaruhi oleh keadaan otak emosional seseorang. Otak emosional dipengaruhi oleh amygdala, neokorteks, sistem limbik, lobus prrefrontal dan hal-hal yang berada pada otak emosional.

Faktor Eksternal
Faktor eksternal, merupakan faktor yang datang dari luar individu dan mempengaruhi atau mengubah sikap pengaruh luar yang bersifat individu dapat secara perorangan, secara kelompok, antara individu dipengaruhi kelompok atau sebaliknya, juga dapat bersifat tidak langsung yaitu melalui perantara misalnya media massa baik cetak maupun elektronik serta informasi yang canggih lewat jasa satelit.
Sedangkan menurut Agustian (2007) faktor-faktor yang mempengaruhi kecerdasan emosional, yaitu:

Faktor psikologis
Faktor psikologis merupakan faktor yang berasal dari dalam diri individu. Faktor internal ini akan membantu individu dalam mengelola, mengontrol, mengendalikan dan mengkoordinasikan keadaan emosi agar termanifestasi dalam perilaku secara efektif. Menurut Goleman (2007) kecerdasan emosi erat kaitannya dengan keadaan otak emosional. Bagian otak yang mengurusi emosi adalah sistem limbik. Sistem limbik terletak jauh dalam hemisfer otak besar dan terutama bertanggung jawab atas pengaturan emosi dan impuls. Peningkatan kecerdasan emosi secara fisiologis dapat dilakukan dengan puasa. Puasa tidak hanya mengendalikan dorongan fisiologis manusia, namun juga mampu mengendalikan kekuasaan impuls emosi. Puasa yang dimaksud salah satunya yaitu puasa sunah Senin Kamis.

Faktor pelatihan emosi
Kegiatan yang dilakukan secara berulang-ulang akan menciptakan kebiasaan, dan kebiasaan rutin tersebut akan menghasilkan pengalaman yang berujung pada pembentukan nilai (value). Reaksi emosional apabila diulang-ulang pun akan berkembang menjadi suatu kebiasaan. Pengendalian diri tidak muncul begitu saja tanpa dilatih. Melalui puasa sunah Senin Kamis, dorongan, keinginan, maupun reaksi emosional yang negatif dilatih agar tidak dilampiaskan begitu saja sehingga mampu menjaga tujuan dari puasa itu sendiri. Kejernihan hati yang terbentuk melalui puasa sunah Senin Kamis akan menghadirkan suara hati yang jernih sebagai landasan penting bagi pembangunan kecerdasan emosi.

Faktor pendidikan
Pendidikan dapat menjadi salah satu sarana belajar individu untuk mengembangkan kecerdasan emosi. Individu mulai dikenalkan dengan berbagai bentuk emosi dan bagaimana mengelolanya melalui pendidikan. Pendidikan tidak hanya berlangsung di sekolah, tetapi juga di lingkungan keluarga dan masyarakat. Sistem pendidikan di sekolah tidak boleh hanya menekankan pada kecerdasan akademik saja, memisahkan kehidupan dunia dan akhirat, serta menjadikan ajaran agama sebagai ritual saja. Pelaksanaan puasa sunah Senin Kamis yang berulang-ulang dapat membentuk pengalaman keagamaan yang memunculkan kecerdasan emosi. Puasa sunah Senin Kamis mampu mendidik individu untuk memiliki kejujuran, komitmen, visi, kreativitas, ketahanan mental, kebijaksanaan, keadilan, kepercayaan, peguasaan diri atau sinergi, sebagai bagian dari pondasi kecerdasan emosi.

Referensi
Agustian, A. G. 2007. Rahasia Sukses Membangun Kecerdasan Emosi dan Spiritual ESQ: Emotional Spiritual Quotient Berdasarkan 6 Rukun Iman dan 5 Rukun Islam. Jakarta: ARGA Publishing
Nggermanto, A. 2002. Quantum Quotient (Kecerdasan Quantum): Cara Cepat Melejitkan IQ, EQ dan SQ Secara Harmonis. Bandung: Penerbit Nuansa.

Friday, 29 March 2013

Analisis Survei "Pandangan Psikologi Bagi Mahasiswa IT"

Pada kali ini saya akan menjelaskan tentang Analisis Survei "Pandangan Psikologi Bagi Mahasiswa IT". Survei ini dilakukan sebagai dasar tugas matakuliah Pengatar Psikologi Umum.

Survei ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman mahasiswa IT terhadap psikologi , pemahaman mahasiswa terhadap keterkaitan psikolgi dengan IT, dan juga pemikiran mahasiswa terhadap matakuliah - matakuliah yang ada di IT.

Survei ini dilakukan mulai tanggal 27 Maret 2013 - 29 Maret 2013, terdiri dari 37 responden, dimana seluruh responden adalah mahasiswa Teknologi Informasi Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Universitas Sumatera Utara.

Saya mengucapkan terima kasih kepada para responden yang sudah mau meluangkan waktunya sejenak untuk memenuhi survei yang telah saya buat ini sehingga saya dapat mengambil kesimpulannya.

Survei ini terdiri dari 13 pertanyaan. Adapun hasil analisis dari survei ini adalah sbb:
1. Apa yang Anda ketahui tentang psikologi ?
Jawaban responden berdasarkan survei ini yaitu psikologi adalah ilmu yang mempelajari tentang kejiwaan, cara untuk berperilaku dan menilai perilaku orang lain. Psikologi adalah ilmu mengenai kepribadian. Ada juga yang menjawab bahwa psikologi adalah segala hal yang berhubungan dengan perilaku, pola pikir dan perasaan. Psikologi mempelajari tentang gerak gerik tubuh manusia dan pikirannya. Dari survei ini, kebanyakan responden menjawab bahwa psikologi adalah ilmu kepribadian, kejiwaan dan perilaku. Dapat disimpulkan bahwa kebanyakan responden belum bisa menjelaskan psikologi dalam cakupan lebih luas lagi.

2. Seberapa pentingkah Psikologi bagi Anda?

Dari diagram diatas, dapat diamati bahwa sebagian besar responden menyatakan pentingnya psikologi.

3. Berikan alasan berdasarkan jawaban Anda nomor 2 !
Sebagian responden menyatakan bahwa dengan psikologi, maka seseorang dapat mengerti bagaimana perilaku yang baik dan benar sehingga tahu untuk menempatkan diri dalam masyarakat yang berbeda - beda sifat dan kejiwaannya. Psikologi juga dapat membantu untuk berkomunikasi dengan lebih baik, mengetahui karakter orang di sekitar membuat kita bisa lebih cepat beradaptasi dan berkomunikasi dengan baik.

4. Apakah Anda tertarik untuk mempelajari Psikologi?
Hampir semua responden menyatakan untuk tertarik mempelajari psikologi. Ketertarikan itu timbul atas beberapa alasan dimana alasan tersebut sebagian sudah tertera pada nomor 3.

5. Menurut Anda, apakah ada kaitan antara psikologi dengan IT ? 


Dari diagram diatas, dapat dinyatakan bahwa sebanyak 95% responden setuju bahwa adanya kaitan antara psikologi dengan IT.

6. Berikan penjelasan berdasarkan jawaban anda nomor 5 !
Sebagian besar responden mengatakan bahwa didapat adanya keterkaitan antara psikologi dan IT khususnya pada dunia kerja IT. Semua itu kembali kepada definisi psikologi menurut persepsi masing – masing responden. Menurut mereka , ilmu psikologi sangat bermanfaat pada dunia kerja IT. Mereka menyatakan bahwa di dalam IT kita harus bisa memahami diri sendiri dan orang lain dengan baik dapat berinteraksi dengan orang lain, bukan hanya berinteraksi dengan komputer saja. Interaksi kepada orang lain misalnya jika kita mempunyai suatu proyek yang diminta oleh seorang klien, dengan psikologi kita dapat dengan mudah mengetahui bagaimana seharusnya bertindak dalam menghadapi client dan mengetahui faktor psikologi pada saat menganalisis keinginan client. Ada sebagian mengatakan bahwa orang-orang yang terlalu terbiasa menggunakan teknologi, akan ketergantungan terhadap teknologi itu sendiri. Hal ini tentu akan mempengaruhi pola pikir atau perilaku seseorang. Pendapat yang lain yaitu untuk menciptakan karya IT yang baik, diperlukan ketenangan pikiran yang mana itu membutuhkan aspek - aspek psikologi. Kesimpulannya ialah sebagian besar responden menyatakan bentuk keterkaitan psikologi dan IT itu ada dalam bentuk interaksi sosial, khususnya interaksi pada dunia kerja IT.

7. Dalam bidang IT, pelajaran apa yang paling Anda minati?
Berdasarkan survei, sebagian besar responden mengatakan bahwa pelajaran yang paling diminati adalah Web, baik itu web analysis, web design, web programming. Pendapat responden yang lain yaitu pemrograman, struktur data dan algoritma, database, arsitektur komputer, jaringan, psikologi dan analisis desain sistem.

8. Apa yang membuat Anda mempunyai minat dalam pelajaran tersebut?
Responden menyatakan alasan yang berbeda - beda terhadap setiap pelajaran yang diminatinya tersebut. Hal ini berhubungan dengan materi psikologi yaitu sensasi dan persepsi. Setiap sensasi yang diterima oleh setiap individu,pastinya menghasilkan persepsi yang berbeda. Hal itu disebabkan karena proses berfikir manusia yang berbeda - beda, cara menanggapi rangsang dari sensasi yang berbeda dan juga bisa karena lingkungan sosio budaya yang berbeda - beda.

Alasan setiap responden menyukai pelajaran tertentu yaitu karena pelajaran itu :
a. lebih mudah dimengerti dibandingkan yang lain
b. menarik dan tidak membosankan
c. menantang
d. mempunyai dosen yang cakap sehingga pelajaran mudah dipahami
e. melatih bakat dan kreatifitas
f. Passion, Determination, Money
g. tidak terlalu membutuhkan pemikiran yang keras
h. Sangat populer di oasaran
i. berhubungan dengan bisnis
j. dll

Dari analisis ini, disimpulkan bahwa responden banyak menyatakan alasan bagian 'a' yaitu pelajaran yang dipilihnya tersebut lebih mudah dimengerti dibandingkan yang lain.

9. Kebanyakan, melalui apa Anda mendapatkan materi yang Anda minati tersebut?

Berdasarkan diagram diatas, dapat dinyatakan bahwa sebanyak 41% responden mendapatkan materi yang diminatinya tersebut melalui belajar otodidak. Sedangkan yang suara terkecil yaitu 5% responden menyatakan mendapatkan materi dari kursus. Hal ini menggambarkan proses belajar yang diminati oleh sebagian besar mahasiswa TI.

10. Dalam bidang IT, pelajaran apa yang paling sulit bagi Anda?
Kebanyakan responden mengatakan bahwa pelajaran yang paling sulit adalah pemrograman, setelah itu jaringan, dan juga yang berhubungan dengan proses menghitung seperti matematika diskrit dan dasar - dasar kelistrikan. Kita mengetahui bahwa pemrograman membutuhkan penalaran yang tinggi.

11. Apakah Anda tertarik mempelajari pelajaran yang sulit bagi Anda tersebut? 

Sebagian responden menyatakan ketertarikan untuk mempelajari pelajaran yang dianggapnya sulit.

12. Berikan alasan Anda terhadap jawaban Anda sebelumnya!
Sebagian besar responden menyatakan bahwa ia tertarik untuk mempelajari yang sulit baginya karena menurutnya, pelajaran tersebut merupakan pelajaran yang paling dituntut di IT. Ada juga responden yang menyatakan bahwa ia penasaran mengapa ia tidak bisa sedangkan temannya yang lain bisa. Oleh karena itu ia ingin belajar lebih keras. Sedangkan sebagian kecil responden menyatakan bahwa ia tidak tertarik untuk mempelajari yang sulit baginya karena menurutnya, pelajaran tersebut sangat sulit untuk dipahami sehingga tidak akan optimal jika diteruskan. Mereka hanya mau meneruskan pelajaran yang digelutinya tersebut.

13. Dari sumber manakah biasanya Anda membaca referensi lain mengenai materi yang Anda pelajari?

Dalam diagram diatas, didapat bahwa sebanyak 59% responden menyatakan bahwa referensi yang didapat ialah dari Internet. Ini merupakan proses pembelajaran yang lebih bersumber dari internet karena kita tahu bahwa internet menciptakan keefisienan dalam proses untuk memperoleh informasi.


Testimoni:
Psikologi adalah ilmu jiwa, kepribadian, perilaku manusia dan interaksinya dengan lingkungan. Ilmu psikologi ini sangat bermanfaat, khususnya dalam bidang IT karena didapat bahwa sebagian responden menyatakan pentingnya psikologi dan adanya keterkaitan psikologi dengan IT. Bentuk keterkaitan itu jelas menghasilkan menfaat bagi dunia IT.

Pada survei, terdapat beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan materi perkuliahan psikologi yang sudah saya dapatkan. Materi yang saya hubungkan yaitu sensasi dan persepsi serta proses belajar.

Pertanyaan survei nomor 7 - nomor 13 dapat menggambar psikologi hubungannya dengan lika liku kegiatan pada masa perkuliahan di IT. Survei nomor 7 dan 8 menggambarkan sensasi dan persepsi setiap mahasiswa yang jelas berbeda - berbeda. Nomor 9 - 13 berhubungan dengan proses belajar yang dilakukan oleh mahasiswa IT.

Mengenai kegiatan survei online, tentunya cara ini sangat efektif dilakukan dibanding dengan menggunakan survei berbasis kertas. Dengan survei online, kita lebih mudah dalam menyimpulkan dan menganalisis hasil survei sehingga waktu yang dibutuhkan juga tidak terlalu lama.

Demikianlah analisis yang saya buat ini, semoga dapat bermanfaat.
Terima kasih.

Monday, 25 March 2013

Kurus? 10 Tips Menjadi Berisi

Banyak sekali artikel yang berbicara tentang mengurangi berat badan, padahal masih banyak yang ingin sekali bisa menambah beberapa kilogram berat tubuhnya. Sebelum kita berbicara tentang hal itu, mari kita pertama mengerti, apakah kita terlalu kurus atau tidak?

Mudah saja, hitung Body Mass Index anda. Jika kurang dari 18.5, maka anda tergolong dibawah berat standar. BMI bisa anda hitung dengan menggunakan kalkulator BMI yang terrsedia diwebsite ini.

Ada banyak suplemen untuk meningkatkan berat badan dipasaran (dan juga bisa anda dapatkan di BugarShop) yang bisa membantu meningkatkan kalori yang anda konsumsi, tetapi pemilihan jenis makanan juga mempengaruhi penambahan berat badan anda.

Prinsip dasar dari penambahan berat badan sebenarnya sederhana: anda perlu mengonsumsi kalori lebih banyak daripada yang tubuh anda gunakan untuk energi, dengan kata lain jangan sampai lebih besar pasak daripada tiang). Coba ikuti 10 tips terbaik ini:

1. Makan lebih banyak kalori
Yang ini akan membutuhkan sedikit perhitungan. Umumnya kalori yang dibutuhkan secara rata-rata adalah 2.200 kalori dalam melakukan aktivitas ringan. Untuk wanita, sekitar 1.900 kalori. Anda perlu menambahkan 1.000 ekstra kalori per hari untuk memperoleh setidaknya 0,4 sampai 0,5 kg seminggu.

2. Buat pilihan yang pintar
Pilihlah susu, ikan dan daging dibandingkan roti. Juga pilih telur dibandingkan sayur. Makanan yang tinggi protein seperti kacang dan makanan yang tinggi serat dan karbohidrat seperti kentang, nasi, ubi adalah keharusan.

3. Tidur adalah saatnya pertumbuhan
Ini yang sering dilupakan oleh orang-orang yang kurus, karena biasanya mereka punya energi yang tinggi sehingga susah tidur dan akhirnya mengabaikannya serta sering begadang. Padahal tubuh anda baru bisa tumbuh lebih besar saat tidur dan tentunya tidak kurang dari 7-8 jam sehari.

4. Makan lebih sering
Jangan tunggu sampai perut anda lapar, segera makan secara rutin. Tetapi juga jangan makan sampai terlalu kenyang, karena proses pencernaannya jadi kurang sempurna. Sebisa mungkin bagi porsi makan anda yang biasanya 3 kali sehari menjadi 6 kali sehari.

5. Minum sangatlah penting
Walaupun hanya air putih, tetapi sangatlah berguna untuk tubuh anda agar bisa mengalirkan sumber makanan. Tambahkan juga minuman-minuman yang tinggi kalori seperti jus buah atau susu.

6. Tingkatkan olahraga dan latihan anda
Tapi tidak sembarang olahraga berguna untuk menambah berat badan. Olahraga kardio seperti aerobik, lari, jogging, basket sangat tidak disarankan. Anda perlu berlatih fitness yang keras dan intensif untuk memperoleh lebih banyak berat badan dan otot.

7. Beban adalah jalannya
Fokuslah pada latihan menggunakan dumbbell atau barbell sehingga bisa menarget kelompok otot besar anda.
Latihan-latihan terbaik untuk membangun massa otot dan menambah berat badan adalah squat, dead lift, bench press, barbell row, pull up dan bar dips.

8. Jangan terlalu lama di Gym
Umumnya orang kurus mempunyai metabolisme yang tinggi (artinya anda menggunakan energi cukup banyak bahkan saat beristirahat). Anda perlu latihan yang singkat tapi berat dan hindari latihan dalam waktu yang terlalu lama.

9. Kreatin?
Supelemen kreatin dapat membantu beberapa atlet untuk memperoleh berat badan. Hal ini bisa karena 2 hal, yang pertama kreatin menambahkan energi untuk berlatih dan juga menarik air untuk menambah isi otot anda.

10. Konsisten!
Mungkin perlu beberapa bulan agar tubuh anda bisa bertambah beratnya. Beberapa orang begitu mudah frustasi dan langsung memutuskan cara yang dia lakukan selama 2 minggu gagal karena begitu menginginkan hasil yang drastis.
Tubuh anda hanya akan bereaksi terhadap jadwal yang konsisten.

Sumber: http://www.akubugar.com/index.php?option=com_content&view=article&id=88&Itemid=16

Belajar Observasional

Judul Kata Kunci                         : Belajar Observasional
Urutan Kelompok                        : Kelompok 10
Nama Anggota Kelompok         :


Hasil Diskusi:
Teori belajar observasional yang kami bahas disini ialah teori belajar observasional oleh Albert Bandura.

Tokoh:

Albert Bandura lahir di Mudane Kanada, 4 Desember 1925. Dia adalah seorang psikolog. Ia menerima gelar sarjana muda di bidang psikologi University of British of Columbia pada tahun 1949. Kemudian dia masuk University of Iowa, tempat di mana dia meraih gelar Ph.D tahun 1952. Baru setelah itu dia menjadi sangat berpengaruh dalam tradisi behavioris dan teori pembelajaran.

Tahun 1953, dia mulai mengajar di Standford University. Di sini, dia kemudian bekerja sama dengan salah seorang anak didiknya, Richard Walters. Buku pertama hasil kerja sama mereka berjudul Adolescent Aggression terbit tahun 1959. Bandura menjadi presiden APA tahun 1973, dan menerima APA Award atas jasa-jasanya dalam Distinguished Scientific Contributions tahun 1980.

Tentang Teori:

Bandura (1977) menyatakan bahwa "Learning would be exceedingly laborious, not to mention hazardous, if people had to rely solely on the effects of their own action to inform them what to do. Fortunately, most human behavior is learned observationally through modeling: from observing others one form an idea of her new behavior are performed, and on later occasion this coded information serves as a guide for action".

Teori Bandura menjelaskan perilaku manusia dengan keterkaitan yang berkesinambungan antara pikiran, perilaku dan pengaruh lingkungan. Keadaan lingkungan disekitar individu sangat mempengaruhi seseorang individu untuk berperilaku. Contohnya seseorang anak yang hidup dalam keluarga yang buruk, yang berlatar belakang sebagai pencuri, maka seseorang tersebut cenderung untuk mencuri juga, atau sebaliknya menggangap bahwa mencuri itu tidak baik.

Prinsip dasar belajar menurut teori ini, bahwa belajar observasional yang dipelajari setiap individu, terjadi melalui peniruan (imitation) dan penyajian contoh perilaku (modeling). Teori ini juga masih menyatakan pentingnya conditioning. Melalui pemberian reward (hadiah) dan punishment (hukuman), seorang individu dapat memutuskan perilaku apa yang seharusnya akan dia lakukan. 

Prinsip dalam belajar observasional:
1. Prinsip Imitasi
adalah proses meniru perilaku orang lain dimana kesadaran akan peniruan tersebut timbul akibat melihat aktivitas/perilaku orang lain. Perilaku orang lain tersebut merupakan perilaku yang baik sehingga seseorang individu patut mencontohnya.

2. Prinsip Kondisional
adalah proses mengikuti perilaku/aktivitas yang menuntut untuk didapatkannya hadiah (reward) dan hukuman (punishment) dari suatu perilaku, sehingga seorang individu tersebut dapat memilih akan perilaku apa yang seharusnya ia lakukan.

Contoh Konkrit Dalam Bidang IT:
1. Prinsip Imitasi
Misalnya dalam perkuliahan IT, ada beberapa matakuliah yang memiliki tingkat kerumitan yang tinggi contohnya pemrograman. Pelajaran pemrograman tersebut merupakan salah satu pelajaran yang paling dituntut. Jika ada seseorang yang kurang dapat menguasai bidang pemrograman tersebut, dan kemudian ia melihat teman-temannya yang lain lebih pandai darinya, pasti dia bertanya dalam hati “mengapa dia bisa?”. Oleh karena itu, karena adanya kemauan dan juga terdorong dari temannya, ia pasti senantiasa meniru untuk dapat belajar pemrograman lebih giat lagi

2. Prinsip Kondisional
Ketika seorang dosen memberikan tugas kepada mahasiswanya, maka dosen akan memberikan hukuman kepada mahasiswa yang tidak mengerjakan tugasnya, sebaliknya, dosen tersebut akan memberikan reward berupa nilai yang baik jika mahasiswa tersebut mengerjakan tugas. Dengan demikian, mahasiswa tersebut akan berusaha agar terhindar dari hukuman.

Sumber Referensi:

Testimoni Secara Keseluruhan:
Teori belajar observasional yang dikemukakan oleh Albert Bandura ini menyatakan bahwa proses pembelajaran seseorang itu dipengaruhi oleh factor kognitif, perilaku dan lingkungan. Hal itu mempengaruhi seseorang untuk cenderung melakukan hal – hal apa saja yang pantas untuk dilakukan. Selain itu ia juga mengemukakan bahwa teori ini memiliki beberapa prinsip yaitu, peniruan (imitating)  dan kondisi (conditional).Prinsip – prinsip tersebut.  Prinsip tersebut menyatakan proses setiap individu sehingga dapat individu tersebut dapat melakukan perilaku yang seharusnya patut dilakukan atau tidak.
 
Copyright (c) 2010 My Simplicity and Powered by Blogger.